Begini Tips Memilih Atap Rumah yang Bagus dan Tahan Lama

ilustrasi

BISNIS, EKSPOSUR.COM – Tips memilih atap rumah hendaknya diketahui oleh setiap orang sebelum mulai membangun hunian impiannya. Bagian satu ini termasuk yang menentukan kenyamanan para penghuninya, baik saat musim kemarau maupun penghujan.

Jika pemilihannya kurang tepat, bukan tidak mungkin penghuninya akan merasa kepanasan atau mungkin sering mengalami kebocoran. Bahkan, bisa juga berisiko bangunan cepat runtuh jika atapnya kurang ideal.

Demi menghindari berbagai kemungkinan buruk tersebut, diperlukan pengetahuan tentang cara memilih atap secara tepat. Dengan begitu, orang-orang di dalamnya akan merasa nyaman, bagaimana saja kondisinya.

Tips Memilih Atap Rumah, Begini Panduannya

Bagi Anda yang hendak membangun rumah, jangan sampai lupa memperhatikan pemilihan atapnya. Berikut ini dijelaskan 8 tips sekaligus hal-hal yang wajib diperhatikan saat memilih atap rumah.

1. Pemilihan Material

Tips memilih atap rumah pertama ialah memperhatikan materialnya. Pilihan materialnya memang sangat beragam dengan keunggulan dan kekurangannya masing-masing. Pilihan paling populer di Indonesia adalah genteng tanah liat.

Material satu ini memang tahan lama dan tangguh terhadap cuaca, harganya juga terjangkau, tetapi cenderung mudah berlumut. Jika tidak ingin mudah berlumut, genteng keramik bisa menjadi solusinya karena dilapisi glazur.

Kalau ingin memanfaatkan atapnya sebagai lantai tambahan, dapat digunakan bahan beton. Sementara itu, ada juga material bitumen yang terkenal kokoh dan mudah diatur, biasanya sering dipakai di Amerika.

2. Kerangka Atap

Selain material, penting juga untuk memperhatikan kerangka atapnya. Peran kerangka ini sangatlah krusial karena sebagai penopang beban atap sehingga harus disusun secara kuat serta tahan terhadap cuaca.

Material kerangka juga sangat beragam sehingga bisa dipilih menyesuaikan kebutuhan. Apabila ingin kerangka tipe modern dan anti rayap, makan pilihan paling tepat adalah rangka baja.

3. Pertimbangkan Kondisi Cuaca

Pemilihan bagian rumah satu ini sebaiknya menyesuaikan dengan kondisi cuaca sekitar. Jika rumahnya berada di daerah pesisir, disarankan untuk menghindari penggunaan material seng atau gaivalum sebab ruangan akan terasa panas.

Material-material tersebut lebih cocok digunakan di daerah pegunungan karena hanya sejuk. Oleh karena itu, penting sekali untuk mengenali cuaca paling dominan di daerah bangunan tersebut akan didirikan.

4. Kenyamanan dan Keindahan

Tips memilih atap rumah berikutnya adalah memperhatikan faktor kenyamanan sekaligus keindahan. Dalam hal ini, ada banyak pilihan model beserta harganya sehingga dapat dipilih sesuai selera masing-masing.

Jika huniannya berkonsep minimalis, dapat dipilih model instalasi kekinian sehingga akan menambah estetikanya. Namun, faktor keindahan sebaiknya tidak dijadikan patokan utama karena percuma kalau kualitasnya tidak sepadan.

Berkaitan dengan kenyamanan dan keindahan, disarankan untuk memikirkan masalah ketahanannya. Jika atapnya memiliki ketahanan yang baik, hal tersebut akan memberikan kenyamanan sekaligus keamanan para penghuninya.

5. Cara Pemasangan

Aspek lain yang perlu dipertimbangkan adalah mengenai cara pemasangan atau instalasinya. Pemasangan yang mudah lebih disarankan sehingga nantinya ketika terjadi kerusakan, bisa diperbaiki dengan mudah.

6. Terkait Perawatan

Selain mudah dalam pemasangan atau instalasi, perhatikan juga kemudahan perawatannya sehingga tidak perlu repot-repot saat membersihkannya. Apabila atapnya terawat, hal tersebut tentunya akan memperpanjang umurnya.

7. Kualitas & Garansi

Tips memilih atap rumah selanjutnya adalah memperhatikan bagaimana kualitas dan garansinya. Jika berkualitas, atapnya pasti akan bertahan lebih lama, apalagi jika dilengkapi garansi sebagai pembuktian kualitas produk.

8. Harga

Tips terakhir dalam pemilihan atap rumah adalah mempertimbangkan harganya. Aspek satu ini sangat krusial sebab akan menentukan bagaimana jenis sekaligus kualitas atapnya sehingga perlu dipertimbangkan betul-betul.

Pemilihan atap memang perlu dilakukan dengan tepat demi memberikan kenyamanan sekaligus penambah estetika. Oleh karena itu, Anda perlu menjadikan 8 tips memilih atap rumah di atas sebagai panduan sebelum membelinya.

Exit mobile version