TEKNOLOGI, EKSPOSUR.COM – Di gempuran era digital saat ini, penting untuk mengetahui cara menghasilkan uang dari konten. Dengan begitu, Anda bisa memanfaatkan sosial media seperti Instagram dan TikTok untuk mendapatkan penghasilan.
Banyak orang-orang yang menjadi content creator atau pembuat konten untuk mendapatkan uang dari media sosial. Cara ini cukup menjanjikan, buktinya banyak content creator yang dapat meraup penghasilan dari konten yang mereka buat.
Maraknya pengguna media sosial membuat konten digital semakin memiliki tempat. Inilah kesempatan Anda untuk memanfaatkan media sosial sebagai media untuk meraup penghasilan. Ini bisa menjadi peluang dan kesempatan bagi Anda untuk mendapatkan penghasilan tambahan.
Simak Cara Menghasilkan Uang dari Konten di Sosmed!
Salah satu platform media sosial yang cukup populer di Indonesia dan dunia saat ini yaitu, Instagram. Instagram bisa menjadi media bagi Anda untuk mengekspresikan diri dengan mengunggah aktivitas Anda setiap hari. Instagram juga bisa menjadi media untuk mencari penghasilan tambahan.
Dengan membuat konten di Instagram, Anda bisa memiliki banyak pengikut dan penonton yang menyukai konten Anda. Dengan begitu, Anda akan memiliki peluang untuk terkenal dan mendapatkan penghasilan dari konten Anda. Bagaimana cara menghasilkan uang dari konten di sosial media?
1. Membuat Konten Sesuai Tren
Cara pertama untuk mulai membuat konten di Instagram adalah dengan mengikuti apa yang sedang tren. Dengan mengikuti tren, konten Anda akan lebih optimal dan ditonton oleh banyak orang. Cara ini bisa menjadi langkah awal jika Anda ingin menjadi content creator.
Namun dalam memilih tren juga harus disesuaikan dengan genre atau jenis konten yang ingin Anda bangun. Misalnya Anda ingin memiliki genre konten komedi, maka ikutilah tren konten komedi di Instagram, begitupun dengan genre konten yang lainnya.
2. Buat Konten Vlog
Untuk mendapatkan uang dari konten di Instagram, Anda juga bisa membuat konten yang berisi vlog (video blog) sehari-hari, tutorial, ulasan produk, dan lainnya. Konten vlog juga akan membuat Anda mudah dikenal dengan ciri khas atau karakteristik konten Anda.
Setelah mampu membangun karakteristik Anda, akan lebih banyak peluang untuk mendapatkan sponsor atau iklan. Dengan begitu, Anda akan mendapatkan uang dari konten vlog yang Anda buat.
3. Buat Konten Review atau Ulasan Produk
Mungkin dulu banyak orang yang menyepelekan konten semacam ini, tapi saat ini tidak lagi. Membuat konten ulasan atau review produk bisa menjadi cara menghasilkan uang dari konten di Instagram dan TikTok.
Mengapa konten ulasan menjadi ramai? Karena berdasarkan survei oleh Power Reviews menunjukkan sebanyak 97% konsumen bergantung pada ulasan sebelum membeli sesuatu. Oleh karena itu, konten ulasan produk ini bisa menjadi peluang bagi Anda.
Untuk membuat konten ulasan produk, Anda bisa mulai dengan mengulas produk yang biasa Anda gunakan. Misalnya produk make up, buku, makanan, dan lainnya. Buatlah ulasan yang menarik agar audiens tertarik untuk menonton video Anda.
Jika konten ulasan produk Anda berhasil menarik banyak penonton, maka sangat mungkin Anda akan mendapatkan tawaran kerja sama dari brand produk tertentu. Hal ini tentu bisa menjadi peluang besar bagi Anda untuk mendapatkan uang.
4. Buat Konten Tutorial
Selain konten ulasan produk, di Instagram maupun TikTok juga ramai konten tutorial membuat atau melakukan suatu hal. Hal itu bisa menjadi cara menghasilkan uang dari konten. Mulai dari tutorial dalam bidang teknologi, tutorial make up, tutorial dalam hal edukasi, dan lainnya.
Anda bisa menentukan jenis tutorial yang akan Anda jadikan konten di TikTok maupun Instagram sesuai dengan kemampuan atau hobi Anda. Sehingga Anda bisa lebih enjoy dalam membuat konten karena sesuai dengan passion Anda.